Kapolres Pastikan Tidak Ada Ledakan di Lokasi Tambang Emas Bogor
Polisi memastikan penyelidikan baru dapat dilakukan secara menyeluruh setelah kondisi di dalam tambang dinyatakan aman untuk dimasuki oleh tim.

HALLONEWS.COM – Kemunculan asap di area tambang emas PT Aneka Tambang (Antam) Pongkor, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, kini diselidiki Polres Bogor.
Kejadian hingga timbulkan asap ini terdeteksi sekitar pukul 00.30 Wib pada Selasa (13/1/2026) dini hari.
Polisi belum bisa mendekat ke area karena masih belum aman dari gas CO2. Lubang yang diduga meledak, juga belum aman untuk dimasuki.
Polisi memastikan, penyelidikan baru dapat dilakukan secara menyeluruh, setelah kondisi di dalam tambang dinyatakan aman untuk dimasuki oleh tim.
Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto mengatakan di lapangan, pihaknya menemukan munculnya asap di salah satu level pertambangan.
“Kami dari kepolisian bersama Forkopimda sudah dilokasi. Untuk sumber awalnya dari mana, masih harus ditelusuri karena kadar karbon monoksida di dalam masih tinggi,” kata AKBP Wikha kepada wartawan dikutip media ini Kamis (15/1/2026).
Terkait informasi awal yang menyebutkan adanya ledakan, AKBP Wikha menegaskan, tidak ada. “Tidak ada ledakan di area pertambangan sebagaimana kabar yang sempat beredar di masyarakat,” katanya.
Sementara demi keselamatan karyawan, manajemen PT Aneka Tambang (Antam), telah melakukan evakuasi seluruh pekerja dari area terdampak sesaat setelah asap terdeteksi.
“Tidak ada ledakan dan tidak ada pekerja Antam yang menjadi korban. Evakuasi sudah dilakukan begitu asap muncul,” ujarnya lagi.
Orang nomor satu di jajaran kepolisian Kabupaten Bogor ini menegaskan, pihaknya masih harus menunggu sampai kadar gas memungkinkan untuk masuk ke dalam.
“Setelah dirasa aman dan udara tidak membahayakan, baru bisa masuk, guna memastikan titik awal munculnya asap dan apa penyebabnya,” katanya. (opy)
