Home - Nusantara - Kabar Duka, Tokoh Pendiri Banten Tryana Sam’un Meninggal Dunia

Kabar Duka, Tokoh Pendiri Banten Tryana Sam’un Meninggal Dunia

Tokoh pendiri Provinsi Banten H Tubagus Tryana Sam’un wafat di RS MMC Jakarta. Almarhum dimakamkan hari ini di Pandeglang.

Senin, 12 Januari 2026 - 10:22 WIB
Kabar Duka, Tokoh Pendiri Banten Tryana Sam’un Meninggal Dunia
Almarhum Tryana Sam’un, tokoh pendiri Provinsi Banten (istimewa)

HALLONEWS.COM – Tokoh pendiri Provinsi Banten, H. Tubagus Tryana Sam’un, wafat pada Minggu, 11 Januari 2026, pukul 17.44 WIB di Rumah Sakit MMC Jakarta dan akan dimakamkan hari ini pukul 13.00 WIB di Pandeglang.

Adik kandung almarhum, Tb Encep Charudun, kepada Hallonews mengatakan, sebelum wafat, almarhum sempat dirawat di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jakarta, dan mengalami pendarahan otak karena faktor usia.

“Sebelum meninggal, almarhum sempat mengalami pendarahan otak dan dirawat di Rumah Sakit MMC Kuningan selama tiga hari,” ungkap Encep, Senin (12/1/2026).

“Akan dimakamkan hari ini pukul satu siang, mohon doanya,” imbuh Encep menutup sambungan telepon.

Diketahui, almarhum Tryana Sam’un dikenal luas sebagai salah satu tokoh kunci dalam perjuangan pembentukan Provinsi Banten pada tahun 2000.

Semasa hidupnya, almarhum merupakan pengusaha dan tokoh pejuang yang berperan besar dalam proses pemisahan Banten dari Jawa Barat.

Ia kerap memberikan pesan agar para pemimpin Banten menjaga amanah sejarah dan memberdayakan masyarakat agar lepas dari kemiskinan.

Beberapa kali Tryana Sam’un sempat menerima kunjungan Gubernur Banten Andra Soni, dan selalu menitipkan pesan agar gubernur menjaga amanah dalam melaksanakan tugas. (ril)