Ledakan di Bar Resor Ski Swiss Tewaskan 10 Orang, Polisi Tegaskan Bukan Aksi Teror
Ledakan di bar Le Constellation, resor ski Crans-Montana, Swiss, menewaskan 10 orang dan melukai 10 lainnya. Polisi menegaskan insiden itu bukan aksi teror dan tengah diselidiki.

HALLONEWS.COM — Sedikitnya 10 orang tewas dan 10 lainnya luka-luka setelah terjadi ledakan besar di Le Constellation Bar and Lounge, sebuah bar di kawasan resor ski Alpen Crans-Montana, Swiss, saat perayaan Tahun Baru, Kamis (1/1/2026) dini hari. Polisi menegaskan insiden ini tidak terkait aksi terorisme.
Kepolisian Kanton Valais dalam pernyataannya menyebutkan ledakan terjadi sekitar pukul 01.30 waktu setempat (00.30 waktu Inggris) di ruang bawah tanah gedung yang menampung Le Constellation Bar and Lounge.
“Sekitar pukul 01.30 dini hari, sebuah insiden terjadi di Crans-Montana. Beberapa orang terluka sedang dirawat. Saya dapat memastikan bahwa ada beberapa korban jiwa,” ujar Juru Bicara Kepolisian Swiss, Gaetan Lathion, kepada Sky News, Kamis (1/1/2026).
Ia menambahkan, lebih dari 100 orang berada di dalam bar pada saat kejadian. “Kami melihat banyak yang terluka dan banyak yang meninggal,” katanya.
Polisi mengatakan wilayah sekitar telah ditutup sepenuhnya dan diberlakukan zona larangan terbang di atas Crans-Montana untuk memudahkan proses evakuasi dan investigasi.
Dalam keterangan lanjutan, pihak kepolisian menegaskan insiden ini tidak dikategorikan sebagai tindakan terorisme, dan penyelidikan masih berlangsung untuk mengetahui penyebab pasti ledakan.
Kronologi dan Dugaan Awal
Ledakan disusul kebakaran besar yang melanda bangunan ketika pengunjung tengah merayakan malam Tahun Baru. Menurut media Swiss Blick, insiden diduga berawal dari kembang api yang digunakan dalam konser di dalam bar, meski hal ini belum dikonfirmasi oleh otoritas.
Bar Le Constellation diketahui memiliki kapasitas hingga 300 orang, dan pada malam kejadian diperkirakan lebih dari 100 tamu berada di dalamnya.
Tim darurat, termasuk pemadam kebakaran, polisi, ambulans, dan helikopter penyelamat, segera dikerahkan ke lokasi untuk mengevakuasi korban.
Seorang dokter dari layanan ambulans udara dan penyelamatan Swiss mengatakan kepada stasiun televisi nasional RTS bahwa rumah sakit di wilayah itu kewalahan menerima korban luka bakar.
Polisi telah menyediakan saluran bantuan telepon bagi keluarga korban dan meminta masyarakat untuk tidak mendekati area kejadian. Sementara itu, petugas masih melakukan identifikasi korban dan pemeriksaan struktur bangunan.
Crans-Montana, yang terletak di barat daya Swiss, dikenal sebagai resor ski kelas dunia yang banyak dikunjungi wisatawan internasional. Perayaan Tahun Baru biasanya menarik ratusan pengunjung dari berbagai negara. (ren)
